Pengertian Geografi Menurut Para Ahli - Pada postingan sebelumnya sudah dibahas mengenai Pengertian Geografi Secara Harfiah. Selanjutnya akan dibahas mengenai pengertian geografi menurut para ahli/ pakar geografi.
1. Erastothenes (abad ke-1), geografi berasal dari kata geographica yang berarti penulisan atau penggambaran mengenai bumi.
2. Claudius Ptolomaeus, geografi adalah suatu penyajian melalui peta dari sebagian dan seluruh permukaan bumi.
3. Lobeck (1939), geografi adalah suatu studi tentang hubungan-hubungan yang ada antara kehidupan dengan lingkungan fisiknya.
4. Frank Debenham (1950), geografi adalah ilmu yang bertugas mengadakan penafsiran terhadap persebaran fakta, menemukan hubungan antara kehidupan manusia dengan lingkungan fisik, menjelaskan kekuatan interaksi antara manusia dan alam.
5. Ferdinand von Richthoven, geografi adalah studi tentang gejala dan sifat-sifat permukaan bumi serta penduduknya yang disusun berdasarkan letaknya, dan mencoba menjelaskan hubungan timbal balik antara gejala-gejala dan sifat tersebut.
6. Definisi geografi menurut Ullman (1954) dalam bukunya yang berjudul Geography, A Spatial Interaction, Geografi adalah interaksi antar ruang.
7. Menurut Maurice Le Lannou (1959) dalam bukunya La Geography Humaine, Objek studi Geografi adalah kelompok manusia dan organisasinya di muka bumi.
8. Menurut Paul Claval (1976), geografi selalu ingin menjelaskan gejala-gejala dari segi hubungan keruangan. Sebagai ilmu, geografi mempunyai objek kajian, metode, dan kegunaan dengan corak tersendiri.
9. Abler (1971) dalam bukunya Spatial Organization: the Geographer's View of the world, mengatakan bahwa geografi mengkaji struktur dan proses fenomena dan permasalahan dalam ruang. Berkaitan dengan itu, geografi selalu berbicara dengan peta untuk mengkaji struktur keruangan suatu permasalahan.
10. Strabo, mengemukakan bahwa geografi erat kaitannya dengan karakteristik tertentu pada suatu tempat, dan memperhatikan juga hubungan antara berbagai tempat secara keseluruhan.
11. Prof. Drs. R. Bintarto (1981), mengemukakan bahwa geografi adalah ilmu pengetahuan yang mencitrakan, menerangkan sifat bumi, menganalisis gejala alam dan penduduk serta mempelajari corak yang khas dalam kehidupan dan berusaha mencari fungsi dan unsur bumi dalam ruang dan waktu.
12. James Fairgrieve (1966), berpendapat bahwa geografi memiliki nilai edukatif yang dapat mendidik manusia untuk berfikir kritis dan bertanggung jawab terhadap kehidupan di dunia.
13. Preston E James, berpendapat bahwa geografi dapat diungkapkan sebagai induk dari segala ilmu pengetahuan. Hal tersebut disebabkan banyak bidang ilmu pengetahuan selalu dimulai dari keadaan permukaan bumi, kemuadian beralih pada studi masing-masing.
14. Sidney dan Donald J.D. Mulkerne, mengemukakan bahwa geografi adalah ilmu pengetahuan tentang bumi dan kehidupan yang ada di atasnya serta pengaruhnya terhadap kehidupan, makanan yang kita makan, pakaian yang kita pakai, rumah yang kita dirikan, dan aktivitas rekreasi yang kita nikmati.
15. Menurut Semlok (Seminar dan Lokakarya) Ikatan Geografi Indonesia (IGI) di Semarang pada tahun 1988, menyimpulkan bahwa geografi adalah ilmu yang mempelajari persamaan dan perbedaan fenomena geosfer dengan sudut pandang kelingkungan dan kewilayahan dalam konteks keruangan.
16. Prof. Halim Khan, mengemukakan bahwa geografi adalah apa yang dikerjakan oleh para ahli geografi, lingkungan alam dan sosial adalah objek operasinya, deskripsinya, analisisnya, dan kebiasaan perjuangan hidup manusia untuk mempertahankan hidupnya.
17. Sasanasurya, mengemukakan bahwa geografi adalah ilmu yang mempelajari bumi sebagai tempat tinggal manusia, terikat pada deskripsinya dan menerangkan perbedaan yang ada hubungan timbal balik di atas permukaan bumi.
18. Depdikbud (1989), geografi merupakan suatu ilmu tentang permukaan bumi, iklim, penduduk, flora, fauna, serta hasil yang diperoleh dari bumi.
Beberapa pengertian geografi diatas, walaupun berbeda-beda dalam mengartikannya, tetapi mempunyai persamaan, yaitu:
1. Membicarakan permukaan bumi (region, space)
2. Manusia sebagai penghuni, serta hubungan timbal balik diantara keduanya termasuk deskripsi dan analisisnya.
Dengan demikian dapatlah kita simpulkan bahwa geografi adalah ilmu yang mempelajari permukaan bumi dan penduduknya (organisme), serta interaksi diantara keduanya.
Sumber:
Khafid, Syaiful. (1996). PELAJARAN GEOGRAFI Untuk Kelas 1 SMU. Bandung: PT. Sarana Panca Karya.
TIM GEOGRAFI SMA DKI JAKARTA. (2004). GEOGRAFI SMA JILID 1 Untuk Kelas X. Jakarta: Penerbit Erlangga.
20 komentar
keren bos
http://cbs-bogor.net/
bermanfaat buat kami anak kampus tks salam kenal ya . . . .
Terimakasih artikelnya sangat membantu sekali gan.
Mohon kunjungi juga
https://ayulestari27.wordpress.com/2015/03/31/firebird-untuk-windows-7/
Artikelnya sangat bermanfaat sekali bagi saya..
jangan lupa kunjungi juga ya
https://mirandarosadi85.wordpress.com/2015/03/19/pilihan-gaya-arsitektur-rumah/
@Wika Mahardika: Terimakasih gan selamat berkunjung kembali.
@Michael Syaukas: Terimakasih, salam kenal juga
@Ayu Lestari: Iya siap terimakasih sudah berkunjung.
@Intan Pertiwi: Terimakasih kak, besok saya cek. Kalo bagus ijin saya share di blog saya ya. Sumber/penulis selalu saya cantumkan
makasih .......
Wah lengkap juga nih, kunjungi juga Klik Geografi - Cara Asyik Belajar Geografi
Sama-sama, terimakasih sudah berkunjung :)
Terimakasih :) mari saling melengkapi
Makasih byk kak,bermanfaat 👍👍
Iya sama-sama :)
Mantap gan berguna bagi bangsa dan negara serta agama
makasi byk kaa. sangat membantu sekali
sukakkkk
thankkk youuui!!!!!!
Sangat bermanfaat..
Izin share y mas
Vsit back y http://www.materipendidikan.info/?m=1
thanks artikelnya sangat bermafaat dan membantu
TV Online
streaming rcti
streaming sctv